Bowling : Sejarah, Dan Teknik Dasar
Bowling –Pada kesempatan kali ini kita akan membahas materi mengenai Bowling yang akan meliputi pengertian, sejarah , teknik dan juga perlengkapannya . Langsung saja kita simak ulasan berikut ini secara seksama agar mudah dipahami.
Sejarah Bowling di Dunia
Bowling adalah salah satu olahraga yang paling tua di dunia untuk saat ini. Sebuah versi tua dari bola dan pin yang mirip dengan permainan bowling saat ini, ditemukan disebuah makam seorang anak yang ada di Mesir, yang berasal dari tahun 5200 SM. Sejarahwan yang berasal dari Jerman, William Pehle, mengemukakan bahwa bowling mulai muncul di negaranya sejak pada tahun 300 M. Terdapat banyak bukti yang menunjukkan bahwa bowling menjadi budaya diInggris pada tahun 1366, hal tersebut dapat diketahui pada saat King Edward III melarang olahraga bowling untuk dimainkan supaya dapat memastikan pasukan fokus dalam latihan memanah. Dan dapat dipastikan bahwa boling juga populer pada masa pemerintahan King Hendry VIII.
Tidak diketahui secara pasti kapan permainan Ten – Pin Bowling berkembang, pada awal tahun 1800 permainan ini menjadi hal yang umum di beberapa negara bagian seperti New York, Ohio, dan Illinois. Kaum wanita baru mulai bermain bowling pada pertengahan abad ke- 19, kongres Bowling Amerika pertama hanya untuk pria. Di tahun 1917, kongres bowling internasional untuk wanita diadakan di St. Louis yang di prakarsai oleh Dennis Sweeney. Teknologi bowling yang berkembang pesat disaat bersamaan. Bola – bola bowling menjadi hal yang pokok dari permainan ini, yang terbuat dari kayu yang sangat keras. Akan tetapi , pada tahun 1905, bola karet pertama “ Evertrue “ diperkenalkan. Dan pada tahun 1914 perusahaan Burswck dengan sukses mempromosikan bola yang memakai material yang bernama “ Mineralite “ , serta memamerkan karet misterius dari bola tersebut.
Setelah semua inovasi – inovasi yang muncul, media lalu merangkul olahraga boling sekitar di tahun 1950 dan NBC mengadakan ” Bowling Championship “ , yang menjadi kejuaraan pertama yang ditayangkan di TV. Sekarang ini, olahraga bowling sudah dinikmati oleh 95 juta orang di lebih dari 90 negara yang ada di seluruh dunia. Dibawah naungan Federation Nationale des Quilleurs ( FIQ – Federasi Bowling Internasional ).
Teknik Dasar Bowling
Tidak terdapat aturan khusus tentang cara melemparkan bola bowling disepanjang lintasan. Selama bola boling dilempar dengan posisi pemain tidak melewati garis batas, maka hal tersebut dianggap sah. Pemain boleh melempar bola boling dengan menggunakan kedua tangan serta mengayunkannya dari antara kedua kaki, namun cara tersebut cenderung banyak kekurangan dari segi tenaga lemparan dan juga gaya. Pada umumnya, bola bowling di pegang dengan menggunakan 1 tangan, dimana jari tengah, jari manis, dan ibu jari yang dimasukkan ke dalam tiga lubang yang berada di bola boling. Oleh sebab itu, pemain sebaiknya memilih bola dengan ukuran lubang yang pas dengan jari – jarinya sehingga dapat masuk dengan mudah ke dalam lubang bola.
Berikut cara untuk melakukan lemparan yang terbaik :
- Pemain berdiri dengan tegak
- Posisikan bola berada didepan badan ( kira – kira setinggi pinggang )
- Menggunakan tangan satunya yang bebas untuk menopang berat bola bowling
- Melangkah ke arah depan sembari menekuk sedikit lutut serta mengayunkan tangan yang memegang bola ke belakang dengan setinggi bahu untuk mengumpulkan momentum
- Lalu mengayunkan tangan kedepan sambil melepaskan bola bowling ke arah lintasan menuju 10 pin yang berada di ujungnya dengan tidak melewati garis batas.
Cara Melempar Bola Bowling
Berikut ini adalah cara melempar bola bowling dengan baik dan benar :
Dekati garis pelanggaran , Ketika di lepaskan dengan benar, jempol seharusnya keluar dengan terlebih dahulu, kemudian diikuti dengan jari yang lain. Hal ini seharusnya dapat membantu merotasikan bola, yang seharusnya membantu kaitan dan pengangkatan bola sketika menuruni jalur. Kemudian Usap atau bersihkan tangan ketika giliran selesai.
Jenis – Jenis Bowling
Bowling secara umum bowling di bagi dalam beberapa jenis. Hal yang dapat membedakan dari setiap jenis boling terletak pada bowling, bentuk pin, formasi pin, dan juga sistem skor. Tidak semua jenis permainan bowling dapat dimainkan secara mendunia, beberapa hanya dimainkan di beberapa wilayah. Ten – pin bowling dan nine – pin bowling yang merupakan jenis pin bowling yang paling banyak dimainkan di dunia.
Berdasarkan pada arena permainannya serta cara bermainnya, bowling atau boling dapat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu:
Pin Bowling
Permainan ini biasa di mainkan di dalam sebuah ruangan atau indoor, serta mempunyai arena yang berupa jalur dimana tempat bola di gelindingkan. Biasanya jalur yang ada terbuat dari lapisana kayu alami ataupun sintetis.
Jenis pin bowling sendiri memiliki beberapa jenis lagi yang meliputi :
Ten – Pin Bowling : merupakan jenis bowling yang mana pemain ( disebut bowler ) menggelindingkan bola diatas sebuah jalur yang terbuat dari kayu atau bahan sintetis, dengan tujuan untuk memperoleh poin dengan menjatuhkan pin di ujung jalur. Sesuai dengan namanya, jenis ini memakai 10 buah pin yang di susun dengan membentuk piramid, dengan 1 pin berada di posisi paling luar.
Nine – Pin Bowling : pin yang dipakai dalam jenis permainan bowling ini berjumlah 9 buah. Posisi peletakan pin berbentuk “ diamond shape “ dengan tali yang tersambung dengan pin. Hal yang membedakan Ten – Pin Bowling dengan Nine – Pin Bowling yaitu pada bentuk pin serta bola yang digunakan. Bola pada Nine – Pin Bowling berukuran kecil serta tidak terdapat lubang untuk jari.
Five – Pin Bowling : jenis ini banyak dimainkan di negara asalnya, yaitu Kanada. Dari segi ukuran lajur yang dipakai pada jenis ini adalah 25% lebih kecil dibandingkan dengan jenis Ten – Pin Bowling. Total pin yang dipakai berjumlah 5 pin dengan posisi peletakan pin yang membentuk huruf ‘ V ‘. Berbeda dengan kedua jenis pin sebelumnya, pada jenis ini ada sebuah lingkaran karet pada badan pin. Diamping itu juga ukuran pin lebih kecil.
Duckpin Bowling : variasi lain dari Ten – Pin Bowling dan Candlepin. Jumlah pin terdiri dari 10 buah, dengan bentuk pin triangular yang pendek serta diameter yang lebih besar. Bola yang dipakai lebih kecil dari Ten – Pin Bowling, akan tetapi lebih besar apabila di bandingkan dengan Candlepin. Bolanya juga tidak mempunyai lubang untuk jari.
Candlepin Bowling : cara permainan dan jumlah pin yang dipakai sama dengan Ten – Pin Bowling, yang membedakannya adalah bentuk dari bola serta pin yang di gunakan. Bola untuk candlepin merupakan bola bowling paling kecil di antara jenis bowling bola yang lainnya dan juga pin yang dipakai pun berbentuk silinder serta tinggi, tidak seperti bentuk pin bowling pada umumnya.
Target Bowling
Target boling berbeda dengan pin boling, jenis bowling ini biasanya di mainkan di luar ruangan atau outdoor. Permukaan nya terbuat dari rumput alami, bebatuan, pasir, atau juga kerikil. Selain itu, target utama dari permainan jenis ini bukanlah untuk menjatuhkan pin dengan cara menggelindingkan bola, melainkan dengan cara melempar bola khusus sedekat mungkin dengan target. Beberapa olahraga cabang dari jenis bowlingini adalah bowls, bocce, carpet bowls, pentaque, dan juga boules.
Lintasan / Lapangan Bowling / Boling
- Jalur bowling / boling mempunyai panjang 18.288 meter. Area persiapan atau pendekatan sepanjang 4.572 m. apabila bola masuk ke dalam parit serta melompat keluar dan mengenai pin, itu tidak dihitung.
Istilah Bowling atau Bahasa Khas Boling
- Strike: pada saat menjatuhkan semua pin pada percobaan pertama.
- Spare: ketika menjatuhkan semua pin pada percobaan yang
- Split: saat bola pertama atau kesempatan pertama menyisakan 2 atau 3 pin yang saling berjauhan.
- Turkey: 3 kali strike secara berturut – turut.
- Open frame: apabila ada pin yang tersisa setelah giliran pemain.
Jalannya Permainan Bowling
Dalam satu permainan bowling terdiri atas 10 susunan. Pemain dapat melempar bola dua kali dalam tiap susunan, selama ia tidak memperoleh strike.
Penilaian Permainan Bowling
- Apabila pemain memperoleh spare, ia seharusnya meletakkan tanda garis miring pada lembar penilaiannya. Sesudah giliran berikutnya, ia akan memperoleh 10 poin ditambah jumlah pin yang ia jatuhkan dalam giliran tersebut.
- Jadi, apabila ia menjatuhkan 3 pin setelah giliran pertamanya, maka ia akan memperoleh 13 poin sebelum giliran yang Jika ia menjatuhkan 2 pin pada giliran keduanya,maka ia akan memperoleh total 15 pin untuk susunan tersebut .
- Jika pemain memperoleh strike, ia seharusnya menulis X pada lembar penilaiannya. Strike akan memberikan pemain 10 poin ditambah dengan jumlah pin yang ia jatuhkan pada dua giliran pemain yag berikutnya.
- Nilai paling besar yang bisa diperoleh oleh pemain adalah 300 poin. Hal ini melambangkan 12 strike secara berturut – turut, atau 120 pin yang dijatuhkan dalam 12 susunan. Permainan sempurna merupakan 12 strike dan bukan 10, karena apabila pemain memperoleh strike pada susunan terakhir, ia dapat mengambil 2 giliran lagi. Apabila kedua giliran itu juga strike, maka ia akan memperoleh 300 poin.
- Jika pemain memperoleh spare pada susunan terakhir, ia akan memperoleh satu giliran lagi.
Demikianlah ulasan mengenai Bowling : Sejarah, Dan Teknik Dasar sekian dan terimakasih banyak untuk kunjungannya ya.
Baca Juga :