√ Catur │ Pengertian Dan Aturan Remis Dalam Permainan Catur
Pengertian Dan Aturan Remis Dalam Catur – Bagi Anda yang sudah cukup lama mengenal permainan catur, tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah remis. Akan tetapi bagi yang tahap pemula atau masih awam, tentu penasaran dengan yang disebut dengan istilah remis dalam permainan catur. Remis dalam permainan catur, menandakan atau sebagai tanda apabila pertandingan berakhir seri tanpa pemenang.
Akan tetapi untuk memastikan permainan catur berakhir remis, tentunya juga ada atau mengacu pada aturan – aturan yang telah ditetapkan. Jadi tidak asal saja dalam menentukan bahwa permainan berakhir imbang atau draw. Lantas apa saja atau sebab – sebab apa saja yang dapat menjadikan permainan catur berakhir remis ? langsung saja kita simak ulasan selengkapnya berikut ini agar mudah untuk dipahami dan di mengerti.
Aturan Remis Dalam Permainan Catur
Untuk dapat memutuskan jika permainan catur berakhir remis tanpa pemenang, setidaknya harus memenuhi beberapa kriteria atau syarat yaitu sebagai berikut ini :
- Permainan secara otomatis akan menjadi remis apabila pemain yang posisinya tidak di skak, akan tetapi tidak mempunyai lagi gerakan legal
- Tidak ada urutan yang mungkin dari gerakan legal yang mengarah ke posisi skakmat. Dan biasanya hal ini dapat terjadi karena kurangnya bidak, misalnya apabila satu pemain mempunyai raja dan sebuah gajah atau kuda dan musuhnya hanya tinggal raja saja.
- Kedua pemain saling setuju atau sama – sama sepakat, sesudah ada salah satu dari pemain yang membuat tawaran pertandingan berakhir remis.
Perlu untuk diketahui bahwa , agar seorang pemain dapat mengklaim remis pada saat memiliki giliran atau kesempatan untuk melangkah dengan memenuhi beberapa syarat yang telah di tetapkan. Jadi tidak asal saja, dapat mengklaim remis di tangan permainan atau pertandingan catur yang sedang berlangsung. Adapun syarat untuk bisa mengklaim resmi dapat terpenuhi apabila dalam kondisi sebagai yaitu berikut ini :
- Lima puluh langkah sudah di mainkan oleh setiap pemain tanpa penangkapan atau adanya gerak pion.
- Posisi yang sama sudah terjadi sebanyak tiga kali , dengan pemain yang sama memperoleh giliran melangkah dan semua bidak mempunyai hak yang sama untuk bergerak , termasuk untuk melakukan rokade atau en passant.
Nah, apabila memang klaim tersebut terbukti benar, maka permainan dapat di nyatakan untuk remis. Apabila pemain mampu menskak raja musuh secara terus menerus dan juga pemain memang menunjukan adanya niat untuk terus melakukannya, maka permainan tersebut juga di nyatakan remis. Aturan ini memang tidak berlaku lagi, akan tetapi pemain biasanya akan setuju untuk remis dalam situasi yang seperti ini. Karena baik aturan tiga pengulangan maupun aturan lima puluh langkah akan berlaku.
Demikian di atas ulasan √ Catur │ Pengertian Dan Aturan Remis Dalam Permainan Catur yang harus diketahui dan dikuasai dengan baik dan benar, terutama bagi anda yang masih berada pada tahap pemula atau mengenal permainan catur. Semoga artikel ini dapat manfaat bagi kita semua, sekian dan terimakasih banyak untuk kunjungannya ya , jangan lupa simak juga artikel yang lainnya dari Penjaskes.co.id ya , sampai jumpa dan salam olahraga.
Baca Juga :
- Teknik Dasar Meroda Dan Cara Melakukan Gerakan Meroda Dalam Senam Lantai
- √ Pengertian Pivot Bola Basket dan Cara Melakukannya
- √ Tips Melatih Akurasi Tendangan Dalam Sepak Bola
- √ Rounders │ Pengertian , Sejarah dan Teknik Dasar
- √ Yoga : Pengertian , Tujuan, Manfaat dan Jenisnya Lengkap