Contents
Otot Jantung : Penjelasan, Cara Kerja, dan Fungsinya Terlengkap
Otot Jantung: Penjelasan, Cara Kerja, Dan Fungsinya – Salah satu organ tubuh pada makhluk hidup yang amat sangat penting adalah jantung. Organ tubuh bagian vital ini memiliki ukuran yang sedikit lebih besar dari kepalan tangan sekitar 200-425 gram. Jantung terletak diantara paru-paru, dibagian belakang kiri pada tulang dada. Organ jantung ini tersusun dari jaringan otot yang memiliki fungsi untuk membantu mengalirkan darah ke seluruh tubuh agar lebih efisien. Apabila otot-otot tersebut mengalami masalah, maka kerja jantung untuk memompa darah akan terganggu.
Pada umumnya otot yang ada pada tubuh manusia terdapat tiga jenis, yaitu otot polos, otot rangka, dan otot jantung. Otot jantung adalah gabungan dari otot lurik dan otot polos yang memiliki bentuk silindris dan mempunyai garis terang serta gelap. Apabila anda melihatnya menggunakan mikroskop, maka akan tampak inti sel yang banyak berada tepat ditengahnya. Agar dapat lebih memahami tentang Otot Jantung: Penjelasan, Cara Kerja, Dan Fungsinya, dalam kesempatan ini kami akan memberikan uraiannya.
Karakteristik Otot jantung
Otot jantung merupakan otot penyusun dinding dalam jantung manusia yang terdiri dari sel-sel cardiomycocyte atau disebut sebagai sel otot myocardiocyteal dengan jumlah 1 sampai dengan 2 buah. Terdapat pula yang terdiri dari 3-4 buah, akan tetapi jumlah tersebut sangat jarang karena pada umumnya hanya terdiri mulai dari 1 sampai dengan 2 buah saja. Inti sel pada otot jantung memiliki sifat gerak yang sama. Selain itu, otot jantung dapat bekerja selama 24 jam penuh dalam kehidupan manusia sehingga komponen darah terus menerus dapat mengalir.
Otot jantung adalah otot kehidupan pada manusia, apabila berhenti bekerja maka peredaran darah akan berhenti dan akan menimbulkan kematian pada manusia tersebut. Otot ini dapat bekerja tiada henti karena memiliki komponen atau senyawa yang disebut dengan miglobin, mitokondria, serta suplai darah sehingga dapat dengan mudah memungkinkan terjadinya metabolisme aerobik terus menerus tanpa henti serta selalu memberikan suplai nutrisi dan oksigen. Ciri khusus dari otot jantung yaitu memiliki bentuk yang memanjang disertai dengan inti sel ditengah-tengahnya, memiliki serabut berjumlah sekitar 1500 dengan panjang 50 sampai dengan 100 um dan berdiameter 14 um, serta memiliki banyak cabang yang saling menyatu satu.
Cara Kerja Otot Jantung
Berbeda dengan otot yang lainnya, dalam tubuh manusia otot jantung bekerja dibawah sadar dan tanpa dikendalikan oleh individu itu sendiri, aktifitas otot jantung ini dipengaruhi oleh saraf otonom. Saraf otonom yaitu terdiri dari saraf simpatik dan saraf parasimpatik. Maka dari itu, otot jantung tersebut dapat bekerja secara terus menerus tanpa henti serta berperan sebagai pemain utama dalam kelangsungan hidup manusia.
Dengan kata lain ketika otot jantung ini bekerja akan dipengaruhi oleh sel-sel khusus yang sering disebut sebagai sel pacu jantung. Sel tersebut memiliki tanggung jawab sebagai pengendali kontraksi jantung manusia. Kemudian sistem saraf akan mengirimkan sinyal kepada sel-sel pacu jantung yang dapat mempercepat dan memperlambat detak jantung anda. Jadi , kita tidak dapat mengendalikan kinerja dari otot ini.
Fungsi Otot Jantung
Otot jantung terletak di daerah vital yang penting bagi tubuh karena merupakan kunci dari nyawa manusia, oleh karena itu otot jantung memiliki beragam fungsi, yaitu sebagai berikut.
- Otot jantung bekerja sebagai pemompa darah ke seluruh tubuh, hingga pada akhirnya sistem peredaran darah manusia akan kaya oksigen dan akan terus menerus mengalir ke seluruh organ tubuh manusia.
- Berperan dalam membersihkan tubuh dari hasil metabolisme dengan cara mengeluarkan racun serta menggantinya dengan darah bersih yang bebas dari karbondioksida.
- Dapat membantu sel-sel disekitarnya untuk dapat berkontraksi.
- Otot jantung ini juga berperan dalam proses pemompaan ventrikel pada jantung.
- Berperan sebagai peremas darah sehingga darah dapat keluar dari jantung ketika berkontraksi serta mengambil darah ketika relaksasi.
- Dapat menunjang kerja organ jantung, yaitu membantu jantung dalam menjalankan tugasnya dalam menjamin kehidupan manusia atau individu.
Penyakit Pada Otot Jantung
Otot jantung tidak lepas dari masalah menyakit salah satunya yaitu Kardiomiopati penyakit yang dapat mempengaruhi jaringan otot pada jantung anda. Penyakit inilah yang menyebabkan jantung anda lebih sulit ketika memompa darah disebabkan karena otot jantung melemah, meregang, atau dapat juga memiliki masalah pada strukturnya. Apabila penyakit ini tidak segera mendapatkan penangan dengan tepat, akan menyebabkan gagal jantung pada manusia. Penyakit Kardiomiopati ini memiliki 3 jenis, yaitu sebagai berikut.
- Kardiomiopati hipertopik
Penyakit ini terjadi ketika otot jantung di daerah bilik bagian bawah menebal dan membesar tanpa alasan yang jelas. - Kardiomiopati dilatasi
Penyakit ini paling sering dialami oleh banyak orang. Kardiomiopati jenis dilatasi disebabkan karena otot jantung pada bilik kiri meregang dan membesar sehingga tidak efektif dalam memompa darah keluar dari jantung. Penyakit ini disebabkan karena serangan jantung atau artri koroner. - Kardiomiopati restriktif
Jenis penyakit yang satu ini terjadi ketika otot jantung tidak elastis dan menjadi kaku, sehingga menyebabkan jantung tidak dapat mengembang serta memompa darah dengan baik.
Nah, itulah beberapa uraian mengenai Otot Jantung: Penjelasan, Cara Kerja, Dan Fungsinya. Setelah kita mempelajari uraian tersebut kita dapat mengetahui betapa pentingnya menjaga kesehatan jantung yang merupakan salah satu alat vital yang penting dalam kelangsungan hidup manusia. Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan bagi kita semua.
Baca juga: